Perkembangan telematika
sekarang ini memberikan banyka kemudahan dan keuntungan. Oleh karena itu mari
kita terlebih dahulu mengetahui pengertian dari telematia itu sendiri sehingga
kita bisa menyimpulkan manfaat dengan adanya telematika. Telematika dapat
disimpukan sebagai konvergensi antara teknologi Telekomunikasi , Media dan
Informatika yang digunakan untuk keperluan pemrosesan data dengan sistem binary
/ digital.
Manfaat telematika:
·
Memberikan berbagai informasi mengenai
perkembangan globalisasi yang ada sekarang ini memalui berbagai media seperti :
TV, Internet, Radio, dll
·
Memudahkan dalam berbagai informasi
dengan waktu yang cepat, karena bisa melalui email, YM , sms, chating, dll
·
Memberikann Tele-edukasi dan Latihan
Jarak Jauh dalam Cyber System Pendidikan dan pelatihan jarak jauh diperlukan
untuk memudahkan akses serta pertukaran data, pengalaman dan sumber daya dalam
rangka peningkatan mutu dan keterampilan professional dari SDM di Indonesia.
Pada gilirannya jaringan ini diharapkan dapat menjangkau serta dapat
memobilisasikan potensi masyarakat yang lain, termasuk dalam usaha, dalam
rangka pembangunan serta kelangsungan kehidupan ekonomi di Indonesia, baik yang
bersifat pendidikan formal maupun nonformal dalam suatu “cyber system”.
·
Pengelolaan Sistem Informasi
Ilmu pengetahuan tersimpan dalam berbagai bentuk dokumen
yang sebagian besar tercetak dalam bentuk buku, makalah atau laporan informasi semacam
ini kecuali sukar untuk diakses, juga memerlukan tempat penyimpanan yang luas.
Beberapa informasi telah disimpan dalam bentuk disket atau CD ROM, namun perlu
dikembangkan lebih lanjut sistem agar informasi itu mudah dikomunikasikan.
Mirip halnya dengan perpustakaan elektronik, informasi ini sifatnya lebih
dinamik (karena memuat hal-hal yang mutakhir) dapat dikelola dalam suatu
sistem.
·
Video Teleconference
Keberadaan teknologi ini memungkinkan siswa atau
mahasiswa dari seluruh dunia untuk dapat berkenalan, saling mengenal bangsa di
dunia. Teknologi ini dapat digunakan sebagai sarana diskusi, simulasi dan dapat
digunakan untuk bermain peran pada kegiatan pembelajaran yang berfungsi
menumbuhkan kepercayaan diri dan kerjasama yang bersifat sosial.
·
Penghematan transportasi dan bahan
bakar.
Dengan adanya media
yang dapat menghubungkan satu dengan yang lain sehingga dalam memberikan tugas
bisa melalui email tidak perlu dating ke tempatnya, melalui media kita bisa
mencari berbagai macam produk yang ingin kita beli tanpa harus pergi ke tokonya
sehingga menghemat biaya bahan bakar.
·
Mengembangkan konsep kegiatan tersebar
secara merata ke seluruh daerah.
·
Banyak informasi yang bisa disebar ke
seluruh daerah melalui media telekomunikasi.
·
Menyuguhkan banyak pilihan sarana
telekomunikasi
·
Dengan adanya telematika sarana untuk
telekomunikasi sangat beragam bisa dari HP, PDA, PC, RADIO.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar